Oleh : IL
2 Tawarikh 20:3-12
Yosafat menjadi takut, lalu mengambil keputusan untuk mencari TUHAN. (3a)
=> Saat takut, Yosafat mengambil keputusan untuk mencari Tuhan.
Ia menyerukan kepada seluruh Yehuda supaya berpuasa. Dan Yehuda berkumpul untuk meminta pertolongan dari pada TUHAN.
Mereka datang dari semua kota di Yehuda untuk mencari TUHAN. (3b-4)
=> melibatkan semua untuk bersatu hati merendahkan diri di hadapan Tuhan, meminta pertolongan Tuhan, mencari Tuhan.
Lalu Yosafat berdiri di tengah-tengah jemaah Yehuda dan Yerusalem di rumah TUHAN, di muka pelataran yang baru (5)
=> dalam kesesakan, pemimpin membawa umat bersama-sama datang kepada Tuhan.
Isi doa Yosafat:
a. Tentang Siapa Tuhan
Pengakuan bahwa Tuhanlah yang memegang kendali atas segala sesuatu, Tuhan lah pemegang otoritas tertinggi.
(6) “Ya TUHAN, Allah nenek moyang kami, bukankah Engkau Allah di dalam sorga?
Bukankah Engkau memerintah atas segenap kerajaan bangsa? Kuasa dan keperkasaan ada di dalam tangan-Mu, sehingga tidak ada orang yang dapat bertahan melawan Engkau.
b. Tentang siapa kita, hubungan kita dengan Tuhan
Pengakuan bahwa Tuhanlah Allah (Yang berdaulat) dalam kehidupan umat Tuhan.
(7-8) Bukankah Engkau Allah kami yang menghalau penduduk tanah ini dari depan umat-Mu Israel, dan memberikannya kepada keturunan Abraham, sahabat-Mu itu, untuk selama-lamanya?
Lalu mereka mendiami tanah itu, dan mendirikan bagi-Mu tempat kudus untuk nama-Mu.
c. Mengingat perjanjian dengan Tuhan (perjanjian Tuhan dengan Salomo – 1 Raja-Raja 8)
(9) Kata mereka:
Bila sesuatu malapetaka menimpa kami, yakni pedang, penghukuman, penyakit sampar atau kelaparan, kami akan berdiri di muka rumah ini, di hadapan-Mu, karena nama-Mu tinggal di dalam rumah ini.
Dan kami akan berseru kepada-Mu di dalam kesesakan kami, sampai Engkau mendengar dan menyelamatkan kami.
d. Meminta pembelaan Tuhan
(10-12a) Sekarang, lihatlah, bani Amon dan Moab, dan orang-orang dari pegunungan Seir ini! Ketika orang Israel datang dari tanah Mesir, Engkau melarang mereka memasuki negerinya. Oleh sebab itu mereka menjauhinya dan tidak memusnahkannya.
Lihatlah, sebagai pembalasan mereka datang mengusir kami dari tanah milik yang telah Engkau wariskan kepada kami.
Ya Allah kami, tidakkah Engkau akan menghukum mereka?
e. Dengan rendah hati mengakui ketidak berdayaaan
(12b) Karena kami tidak mempunyai kekuatan untuk menghadapi laskar yang besar ini, yang datang menyerang kami.
f. Meminta petunjuk Tuhan tentang apa yang harus dilakukan.
(12c) Kami tidak tahu apa yang harus kami lakukan,
g. Komitmen untuk mencari Tuhan (mencari tuntunanNya dan sikap hati yang mau taat)
(12d) tetapi mata kami tertuju kepada-Mu.”
Aplikasi:
- Saat takut apa yang kita lakukan?
- Apa isi doa kita?
Mazmur 56:3-4
Waktu aku takut, aku ini percaya kepada-Mu; kepada Allah, yang firman-Nya kupuji, kepada Allah aku percaya, aku tidak takut.
Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?