Fear Of The Lord

0
11

Oleh : IL

GBA BE Keluaran 1:15-17

Raja Mesir juga memerintahkan kepada bidan-bidan yang menolong perempuan Ibrani, seorang bernama Sifra dan yang lain bernama Pua, katanya:
“Apabila kamu menolong perempuan Ibrani pada waktu bersalin, kamu harus memperhatikan waktu anak itu lahir:
jika anak laki-laki, kamu harus membunuhnya, tetapi jika anak perempuan, bolehlah ia hidup.”
Tetapi bidan-bidan itu takut akan Allah dan tidak melakukan seperti yang dikatakan raja Mesir kepada mereka,
dan membiarkan bayi-bayi itu hidup.

Perenungan:

Bidan-bidan Mesir bukanlah orang Israel, tapi mereka adalah orang-orang yang takut akan Tuhan.
Ketika diperintahkan raja Mesir untuk membunuh bayi-bayi laki-laki orang Israel, mereka sadar bahwa hal itu adalah dosa besar,
dan sebuah tindakan yang melawan Tuhan.
Bidan-bidan Mesir tersebut menolak perintah raja Mesir dengan cara yang halus.
Dengan resiko mendapat hukuman raja Mesir serta taruhan nyawa mereka sendiri.. mereka memutuskan untuk membiarkan bayi-bayi orang Israel tersebut hidup.

Ketika seseorang punya hati yang takut akan Allah, ia tidak akan begitu mudah melakukan hal yang tidak berkenan kepada Tuhan.
Ia akan memilih memutuskan hal yang berkenan kepada Tuhan, bahkan sekalipun nyawa nya dipertaruhkan.
Ia memilih untuk lebih takut akan Tuhan daripada takut akan manusia.

Aplikasi:
Cek bagaimana kita sebagai orang percaya menjalani kehidupan kita…
Apakah kita sungguh-sungguh takut akan Tuhan?
Keputusan-keputusan seperti apakah yang kita buat… apakah didasari takut akan Tuhan, atau takut kepada manusia?
apakah keputusan yang kita ambil adalah yang berkenan kepada Tuhan ataukah hal-hal yang menyenangkan manusia atau diri kita sendiri?
Adakah saat-saat di mana kita masih melakukan hal-hal yang tidak berkenan kepada Tuhan secara sembunyi-sembunyi, di mana kita berperilaku sebagai “christian atheist”, seakan-akan Tuhan tidak ada, Tuhan tidak melihat, atau Tuhan tidak akan peduli?

Mari kita mulai lebih berhati-hati lagi menjalani kehidupan kekristenan kita, menjadi pribadi-pribadi yang sungguh-sungguh takut akan Tuhan,
sehingga pilihan-pilihan hidup kita adalah hal-hal yang berkenan kepada Tuhan, dan sekiranya kita tidak sengaja terjatuh dalam dosa, kita segera bertobat.

Amsal 14:26-27
Dalam takut akan TUHAN ada ketenteraman yang besar, bahkan ada perlindungan bagi anak-anak-Nya.
Takut akan TUHAN adalah sumber kehidupan sehingga orang terhindar dari jerat maut.

Amsal 22:4
Ganjaran kerendahan hati dan takut akan TUHAN adalah kekayaan, kehormatan dan kehidupan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here